Menu

Mode Gelap
 

Panca Bocah 4 Tahun Yang Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia

- Nusanews.co

19 Nov 2023 03:27 WIB


					Panca Bocah 4 Tahun Yang Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Dalam Kondisi Meninggal Dunia Perbesar

Jakpus – Tim SAR gabungan akhirnya menemukan Panca (4), seorang balita yang terseret arus Sungai Ciliwung di Pasar Senen, Jakarta Pusat. Korban ditemukan oleh tim SAR gabungan berdasarkan masyarakat yang sedang duduk di tepi sungai Ciliwung pada minggu (19/11) dini hari sekitar pukul 00.05 WIB melihat jasad korban mengapung di bawah Jembatan Pasar Baru, Jakarta Pusat.

 

Tim SAR gabungan yang mendengar informasi tersebut langsung menggali menuju lokasi ditemukannya korban untuk melakukan proses evakuasi terhadap jasad korban. Sekitar pukul 00.40 WIB korban pun dievakuasi oleh tim SAR gabungan dengan radius 2 KM dari lokasi kejadian dan kemudian dibawa menuju RSCM.

 

“Dini hari tadi kami menemukan korban dan langsung kami evakuasi serta dibawa menuju RSCM untuk melaksanakan proses selanjutnya kemudian kami serahkan kepada pihak keluarga.” tegas Fazzli, SAP, M.Si., Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR.

 

Dirinya juga mengatakan bahwa upaya pencarian terhadap korban dilakukan dengan melakukan penyisiran dengan radius 3 KM dari lokasi kejadian baik melalui jalur darat dengan melintasi bantaran Sungai Ciliwung maupun menelusuri aliran sungai Ciliwung dengan menggunakan perahu karet.

 

Puluhan personel SAR gabungan dikerahkan dalam upaya pencarian terhadap korban diantaranya terdiri dari Kantor SAR Jakarta, BPBD DKI Jakarta, IEA, PPSU DKI Jakarta, GMC, KORGAD Rescue, Kahtulistiwa Respon Team, SAR MTA, HIRPALA, Damkar Jakarta Pusat, FKDM, Binmas Polsek Senen , CAT, GARDA MANTAP, Katana Jati Mulya, HIPERPALA, dan masyarakat.

 

Mengenal Panca (4) tenggelam pada jumat (17/11) sekitar pukul 14.00 WIB ketika sedang bermain di tepian Sungai Ciliwung yang terletak di Pasar Senen, Jakarta Pusat.

 

Baca Lainnya

Dua Tahun Mandek Laporan Polres Belawan Dugaan Penelantaran Rumah Tangga, Korban Lapor Ke Poldasu “Baru Dikerjakan Laporan Saya”

27 April 2024 - 17:43 WIB

Kompak dan Serasi, Fitron-Diana Kembalikan Formulir ke PDIP dan Demokrat

27 April 2024 - 10:48 WIB

Siap Maju Untuk Pandeglang, H. Mulyadi Serukan Gerakan Masyarakat Bertani 2024-2029

27 April 2024 - 05:20 WIB

Ulama, Ormas, Dan OKP Se-Kecamatan Wanasam Gelar Musyawarah Akbar Terkait Bank Keliling Yang Meresahkan

26 April 2024 - 05:37 WIB

GMNI Pandeglang WARNING DPD GMNI BANTEN Untuk Laksanakan KONFERDA 

25 April 2024 - 08:11 WIB

Kali Di Wilayah Ciwandan Cilegon Mandeg Tanpa Saluran

24 April 2024 - 06:35 WIB

Trending di Nasional